Penampakan Klasemen Runner-up Terbaik Fase Grup Piala AFF U-23 2023 jika Timor Leste U-23 Menang 3-2 atas Malaysia U-23: Timnas Indonesia U-23 Tersingkir! : Okezone Bola

Uncategorized45 Dilihat

PENAMPAKAN klasemen runner-up terbaik fase grup Piala AFF U-23 2023 jika Timor Leste U-23 menang 3-2 atas Malaysia U-23 akan diulas Okezone. Sekadar diketahui, Timnas Malaysia U-23 dan Timor Leste U-23 akan menjalani laga hidup mati pada laga pamungkas Grup B Piala AFF U-23 2023, Selasa (22/8/2023) pukul 20.00 WIB.

Berhubung menang 2-1 atas Timnas Indonesia U-23 di laga pertama, skuad Harimau Muda –julukan Timnas Malaysia U-23– hanya butuh hasil imbang kontra Timor Leste U-23 untuk memastikan lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 sebagai juara Grup B.



(Timnas Malaysia U-23 di ambang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023)

Sementara Timor Leste U-23, juga memiliki peluang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 sebagai juara Grup B. Hal itu terjadi jika mereka menang 2-0 atas Malaysia U-23. Andai kondisi ini terjadi, akan dibuat klasemen mini yang melibatkan Timnas Malaysia U-23, Timor Leste U-23 dan Timnas Indonesia U-23, untuk penentuan posisi di klasemen.

Tolok ukur utama penentuan posisi di klasemen adalah head-to-head. Berhubung mereka saling mengalahkan, indikator selanjutnya adalah selisih gol. Dalam hal ini, Timor Leste U-23 unggul selisih gol (+1) atas Timnas Indonesia U-23 (0) dan Malaysia U-23 (-1).

Kondisi di atas praktis menguntungkan Timnas Indonesia U-23. Sebab, Timnas Indonesia U-23 berpeluang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 lewat jalur runner-up terbaik. Sekadar diketahui, hanya juara grup (A, B dan C) dan satu runner-up terbaik yang diizinkan lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023.

Namun, beda ceritanya jika Timor Leste U-23 menang 3-2 atas Malaysia U-23. Jika Timor Leste U-23 mengalahkan Malaysia U-23 dengan skor 3-2, koleksi poin mereka plus Timnas Indonesia U-23 sama persis yakni tiga poin. Untuk menentukan tim mana yang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 akan dibuat klasemen mini.

Baca Juga  17 Ribu Tahanan dan Narapidana di Jabar Dapat Remisi Kemerdekaan : Okezone News


Follow Berita Okezone di Google News


Tolok ukur utama penentuan posisi adalah head-to-head antara ketiga tim tersebut. Berhubung head-to-head mereka sama kuat alias saling mengalahkan, otomatis poin yang satu ini gugur begitu saja.

Timnas indonesia U-23 vs Timnas Timor Leste U-23

(Timnas Indonesia U-23 dan Timnas Timor Leste U-23 sama-sama berjuang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023)

Indikator selanjutnya adalah selisih gol. Jika Timor Leste U-23 menang 3-2 atas Malaysia U-23, selisih gol Timor Leste U-23, Malaysia U-23 dan Timnas Indonesia U-23 sama kuat, yakni 0. Berhubung sama kuat, lanjut ke tolok ukur selanjutnya adalah jumlah gol yang dicetak.

Dalam poin ini, Timor Leste U-23 dan Malaysia U-23 mengungguli Timnas Indonesia U-23. Sebab, Malaysia U-23 mengemas empat gol, Timor Leste U-23 (tiga) dan Timnas Indonesia U-23 (dua).

Andai kondisi ini terjadi, Malaysia U-23 finis sebagai juara Grup C, disusul Timor Leste U-23 dan Timnas Indonesia U-23 yang harus rela tersingkir di fase grup. Timor Leste U-23 pun berpeluang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 lewat status runner-up terbaik.

Timor Leste U-23 lolos jika menang 3-2 atas Malaysia U-23, plus di laga lain Vietnam U-23 menang atau imbang atas Filipina U-23. Jadi, akankah kejadian yang ditakuti fans Timnas Indonesia U-23 ini bakal terjadi?

Berikut penampakan klasemen runner-up terbaik Fase Grup Piala AFF U-23 2023 jika Timor Leste U-23 menang 3-2 atas Malaysia U-23 (dengan asumsi Vietnam U-23 menang 1-0 atas Filipina U-23)

1. Timnas Timor Leste U-23: Main 2, Poin 3, Selisih Gol 0

2. Timnas Filipina U-23: Main 2, Poin 1, Selisih Gol -1

Baca Juga  Habisi Nyawa 8 Orang, Wowon Cs Kapok Usai Pembunuhan di Bantargebang Terbongkar : Okezone Megapolitan

3. Timnas Kamboja U-23: Main 2, Poin 1, Selisih Gol -2

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Quoted From Many Source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *