KLASEMEN sementara perolehan medali Asian Games 2023 pada Jumat (6/10/2023) hingga 15.30 WIB menarik untuk diketahui. Sejauh ini Kontingen Indonesia masih tertahan di peringkat 13 dan diikuti Malaysia yang menempati posisi 14.
Hingga memasuki sore hari, Indonesia belum menambahkan medali apa pun. Terakhir medali datang dari cabang olahraga (cabor) perahu naga.
Beraksi di 1000 M putra dan putri, Indonesia sukses meraih satu medali emas dan satu medali perak. Medali emas disumbangkan tim putra usai menjadi yang tercepat di perahu naga nomor 1000 meter.
Berlangsung di Dragon Boat Centre, Wenzhou, China, tim putra Indonesia berhasil mencatatkan waktu 4 menit 31.135 detik dan finis urutan terdepan. Mereka sanggup mengalahkan China.
Sementar dari tim putri, Indonesia harus puas hanya mampu meraih medali perak. Tim Putri Indonesia kalah dari China di nomor 1000 meter tersebut.
Dengan tambahan dua medali itu, kini Indonesia sudah mengoleksi 35 medali. 35 medali itu terdiri dari 7 emas, 11 perak, dan 17 perunggu.
Follow Berita Okezone di Google News
Quoted From Many Source